Mengatur Social Media dengan Hootsuite

Jika Anda aktif dalam dunia social media, tidak ada waktu untuk mengelolanya, namun ingin tetap semuanya berjalan atas target yang diinginkan dalam dunia social media, Hootsuite menjadi solusi tepat bagi Anda yang merasa 24 jam dalam sehari itu tidak cukup. Hootsuite merupakan social media dashboard, yang menyediakan fasilatas pengelolaan social media berbagai platform, diantaranya Facebook, Twitter, LinkedIn, Forsquare, WordPress, dan Myspace.

Meski tidak disebutkan apakah akan menambah lagi aplikasi blog yang akan disupport oleh HootSuite, tapi sepertinya indikasi ke sana tetap ada, jadi ini baru permulaan bagi HootSuite.

Penjelasan Singkat Tentang Trending Topics

Pada halaman default utama HootSuite memang tidak terdapat daftar trending topics seperti yang ada di web Twitter, anda perlu menuju ke pojok kanan atas, ke kolom search untuk melihat trending topics. Dan tidak seperti Brizzly yang sudah sejak lama menghadirkan penjelasan singkat tentang trending topics, kini HootSuite juga menambahkan fasilitas ini, yang bagi saya sangat berguna.

Cara kerja aplikasi ini sederhana, klik pada kolom search untuk memunculkan daftar trending topics, kemudian anda akan melihat di samping kata yang menjadi trending topics terdapat symbol tanda tanya, klik symbol ini dan anda akan mendapatkan ringkasan singkat tentang trending topics tersebut. Meski harus saya akui, untuk trending topics yang bisa dijelaskan dengan lebih luas, aplikasi serupa di Brizzly lebih baik dan akan memberikan penjelasan lebih lengkap.

Fungsi ini tidak baru bagi mereka yang menggunakan iPhone tapi bagi pengguna HootSuite dari web, aplikasi ini baru tersedia tanggal 6 kemarin.

Image/URL Previews

Inilah salah satu aplikasi baru favorit saya yang di implementasikan di HootSuite. Aplikasi ini memungkinkan anda untuk melihat lebih jauh link yang ada di tweet tanpa harus masuk ke link tersebut. Di setiap tweet yang menampilkan link akan ada tanda + di pinggir link tersebut, dan jika anda mengklik symbol ini, maka akan ada penjelasan singkat tentang link tersebut. Termasuk jika link itu berisi konten foto, YouTube video, images dari Twitpic dan banyak lagi.

Faslilitas ini selain memudahkan user untuk melihat dulu link yang akan mereka klik, juga memudahkan user untuk melihat sejenak apakah konten itu seusai dengan keperluan user atau tidak, selain itu fungsi ini juga memberikan sebuah fasilitas yang akan menjaga keamanan user dalam berinternet, setidaknya mereka bisa melihat dulu link yang ada, apakah relevan atau tidak.

Cara Menggunakan Hootsuite Untuk Social Media Facebook, Twitter Etc.

Untuk Fitur Gratis, Terbatas hanya untuk 5 macam pilihan dari berbagai Plaform.
1. Daftar/Sign Up ke www.Hootsuite.com
2. Jika sudah dikonfirmasi, Login ke Hootsuite.com, dan akan mendapati tampilan berikut:
[Tampilan Sisi Kiri] Klik Icon Hootsuite, seperti dalam lingkaran biru ini.

3. Klik Add Social Network untuk menambah social media

4. Dalam contoh berikut kita memilih Facebook, Anda juga bisa menambahkan Twitter dsb, asalkan 1 per satu. Klik “Connect”, dan Anda akan dikondisikan untuk Login social media yang dipilih. Kalu sudah, klik submit.

5. Akan muncul Facebook Profile, Fanpage Facebook, dan Facebook Group. Centang (Klik tanda “+” ) yang Anda pilih, sehingga Anda dapat memilih mana yang kira-kira nanti postingan  Anda (yang akan rutin dikelola) akan masuk ke situ. Anda dapat men-centang atau tidak pada “Automatically add Tab” [Lihat Pojok Kiri Bawah]. Centang untuk menganalisa postingan. Klik Finish.

6. Jenis yang tadi dipilih maka akan muncul

7. Jenis-jenis di atas akan muncul juga di baian atas (Tempat Anda menulis postingan). Untuk memulai memposting status, tuliskan saja pada compossed message, centang akan diposting kemana status tersebut. Untuk supaya postingan tersebut dijadwal, klik icon tanggal, atur waktunya, dan klik “schedule”. Jika Akan memposting saat itu juga, tidak usah klik icon tanggal, dan langsung klik “Send Now”.

Cara Menganalisa Jadwal Status Social Media Facebook, Twitter, Etc.

Menjadwal status itu sangat penting, kita akan menyingkat waktu dengan kita mempersiapkan misalkan 100 Status untuk 10 hari. Maka akhirnya kita bisa tidur pulas tanpa terus-terusan di depan laptop.
1. Klik “Streams” pada icon sisi kiri, di bawah icon hootsuite dari POIN 1 di atas.
2. Klik Tanda Plus “+” yuntuk menambah Tab [Tab yang nantinya akan kita lihat dari situ status yang dijadwal]. Berinama Tab itu, misalkan “Jadwal Status”, lalu klik “Add streams”.
3. Klik Social Media yang dipilih. Lihat POIN 2 dibawah ini, pilih yang kamu kehendaki ingin dilihat jadwal postingan yang akan masuk ke social media nyang dipilih. Langkah terakhir, pilih “Schedule Message” dengan klik “add stream”.

4. Nah, postingan yang dijadwal akan terlihat pada Tab yang baru saja kamu buat.


 

Alasan Memilih JaringanHosting Sebagai Partner ASP.NET Hosting Anda!

centang Server dan Network yang Handal

centang Control Panel yang User-Friendly

centang Pengalaman di bidang ASP.NET hosting, terutama  Windows Hosting selama bertahun-tahun

centang Teknologi ASP.NET Hosting paling mutakhir

centang Standar security yang amat tinggi

JaringanHosting.com adalah provider ASP.NET dan Windows hosting No #1 di Indonesia. Web Hosting kami mendapatkan Microsoft Spotlight Award dari Microsoft dan ini berdasarkan pada beberapa persyaratan utama, yaitu: WebMatrix, WebDeploy, Visual Studio 2015, ASP.NET 4.6, ASP.NET MVC 6, Silverlight 5 and Visual Studio Lightswitch.

 

Leave a Reply